Penilaian & Foto & Privasi

Foto yang Anda kontribusikan ditautkan dengan ID Apple Anda. Gambar tanpa data pribadi dapat digunakan untuk meningkatkan layanan dan gambar sampel yang tidak memenuhi Syarat kami dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan kami untuk memfilter konten seperti itu di masa mendatang. Perkiraan lokasi Anda akan dikirimkan ke Apple dan digunakan untuk mengonfirmasi keabsahan.
 

Penilaian & Foto memungkinkan Anda untuk memposting gambar, penilaian, atau konten lainnya (“Pengiriman”) ke tempat menarik (“TM”) pilihan Anda.

Privacy Icon

  • Foto yang Anda bagikan ditautkan ke ID Apple Anda untuk mempertahankan integritas layanan. Penilaian dikaitkan dengan pengenal yang dirotasi secara berkala dan tidak ditautkan dengan ID Apple Anda.
  • Aktivitas Anda lainnya di dalam Peta di luar Penilaian & Foto dan Laporkan Masalah tidak ditautkan ke ID Apple Anda dan tetap dikaitkan dengan pengenal acak yang mengatur ulang sendiri saat Anda menggunakan app.
  • Gambar tanpa data pribadi dapat digunakan untuk meningkatkan produk serta layanan dan gambar sampel yang tidak memenuhi Syarat kami dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan kami untuk memfilter konten seperti itu di masa mendatang.

Penilaian & Foto dan semua layanan Apple seluruhnya dirancang untuk melindungi privasi Anda. Kami bekerja keras untuk hanya mengumpulkan data yang kami perlukan untuk membuat pengalaman Anda lebih baik. Saat kami mengumpulkan data, kami percaya bahwa penting bagi Anda untuk mengetahui apa yang kami kumpulkan dan kenapa kami memerlukannya, sehingga Anda dapat mengambil keputusan dengan bijak.

Menyediakan Penilaian & Foto

Untuk mengunggah Foto untuk TM pilihan Anda, Anda harus memiliki ID Apple. Perkiraan lokasi dan informasi lokasi yang terkait dengan gambar Anda juga akan dikirimkan ke Apple dan digunakan untuk mengonfirmasi keabsahan Kiriman. Kiriman Foto Anda akan dikaitkan dengan ID Apple Anda. Penilaian yang Anda kirim dikaitkan dengan pengenal yang dirotasi secara berkala dan tidak ditautkan dengan ID Apple Anda. Kami juga mengumpulkan data nonpribadi tertentu, seperti analisis penggunaan mengenai Pengiriman Anda, yang tidak dikaitkan dengan ID Apple.

Anda dapat menerima kredit publik untuk semua foto Anda yang muncul di Peta menggunakan nama panggilan pilihan Anda. Jika Anda memilih untuk menerima kredit, nama panggilan Anda akan dapat dilihat oleh pengguna Peta lainnya di semua foto Anda yang dikirimkan ke Peta. Anda dapat berhenti menerima kredit, atau mengubah nama panggilan Anda, dengan membuka Peta > Pengaturan > Berkontribusi terhadap Peta dan mengetuk untuk mematikan Penilaian & Foto di perangkat iOS atau iPadOS, atau dengan membuka Peta > Pengaturan di Mac dan membatalkan pilihan Tampilkan Kredit Foto atau mengedit Nama Panggilan Anda. Perubahan dapat memerlukan waktu beberapa hari untuk diterapkan.

Anda juga dapat mengizinkan perusahaan yang menyediakan foto ke Peta untuk menggunakan foto yang Anda tambahkan ke Peta di produk serta layanan mereka. Jika Anda memilih untuk mengizinkan perusahaan tersebut untuk menggunakan foto Anda, Apple akan membagikan foto dan lokasi mereka, tapi tidak akan membagikan informasi yang mengidentifikasi Anda. Jika Anda membuka Pengaturan > Peta > Penggunaan Foto dan mengetuk untuk mematikan Izinkan Penyedia Foto untuk Menggunakan Foto Anda di perangkat iOS atau iPadOS, atau membuka Peta > Pengaturan > Penilaian & Foto, dan membatalkan pilihan Izinkan Penyedia Foto untuk Menggunakan Foto Anda di Mac, perusahaan tersebut tidak lagi boleh menggunakan foto Anda. Perubahan dapat memerlukan waktu beberapa hari untuk diterapkan.

Saat Anda menggunakan Penilaian & Foto, gambar yang menampilkan data pribadi Anda atau data pribadi mengenai orang lain (misalnya, gambar yang mengidentifikasi seseorang) mungkin tidak akan diterima.

Peta dapat menyarankan Anda untuk mengirim penilaian atau foto jika Anda baru mengunjungi atau mengambil foto tempat menarik. Saran ini dibuat menggunakan pemrosesan pada perangkat dan tidak dapat dibaca Apple. Anda dapat memilih untuk tidak menerima saran ini di perangkat iOS atau iPadOS Anda dengan membuka Pengaturan > Peta dan mengetuk untuk menonaktifkan Saran Penilaian dan Foto, dan di Mac Anda dengan membuka Peta > Pengaturan > Penilaian & Foto dan membatalkan pilihan Tampilkan Saran Penilaian dan Foto.

Meningkatkan Penilaian & Foto

Di Penilaian & Foto, kami berupaya untuk menampilkan dan menggolongkan gambar yang paling relevan dan beragam pada kartu tempat TM. Kiriman Anda mungkin digunakan untuk meningkatkan produk dan layanan. Sebelum kami dapat menggunakan gambar mana pun untuk tujuan tersebut, kami menghapus semua data pribadi dan menghapus kaitan Kiriman dari ID Apple Anda.

Kami juga berupaya untuk memfilter Pengiriman yang melanggar Syarat kami (www.apple.com/legal/internet-services/maps/ratings-photos). Jika Anda mengirim konten seperti itu, kami berusaha agar konten tersebut tidak akan diposting atau akan dikaburkan, akun Anda mungkin akan diblokir, dan dalam kasus tertentu kami dapat menghubungi menggunakan alamat email yang terkait dengan ID Apple Anda. Untuk memelihara integritas layanan, sampel gambar yang tidak memenuhi Syarat kami dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan kami untuk memfilter konten tersebut di masa mendatang.

Berbagi dengan Pihak Ketiga

Data yang dikirimkan ke Apple dapat diproses dan disimpan oleh penyedia layanan yang tepercaya.

Dasar Hukum yang Berlaku untuk Memproses Data Pribadi

Kami memproses data pribadi Anda untuk Penilaian & Foto secara umum sebagaimana yang diperlukan untuk menyediakan layanan, dan untuk mematuhi kewajiban hukum kami. Jika persetujuan merupakan dasar hukum yang sesuai, kami akan memintanya sesuai dengan hukum setempat yang berlaku.

Jika sesuai dengan hukum setempat yang berlaku, kami memproses data pribadi untuk tujuan kepentingan kami yang sah atau pihak ketiga agar dapat:

  • Mengonfirmasi keabsahan Kiriman
  • Memelihara integritas layanan

Data yang digunakan meliputi:

  • Perkiraan lokasi dan informasi lokasi yang terkait dengan gambar Anda
  • Sampel gambar yang tidak memenuhi Syarat kami

Penyimpanan

Kami menyimpan foto yang Anda kirim di Penilaian & Foto dan menyimpannya dengan ID Apple Anda kecuali jika Anda menghapus atau membuang konten tersebut atau mengirimkan permintaan penghapusan akun melalui Portal Privasi Apple di privacy.apple.com, atau selama diwajibkan oleh hukum. Anda dapat menghapus foto kiriman Anda dan menghapus atau mengubah penilaian Anda menggunakan app Peta. Jika Anda memiliki pertanyaan atau kekhawatiran mengenai bagaimana data pribadi Anda digunakan dalam kaitannya dengan Penilaian & Foto atau Anda ingin menghubungi Petugas Perlindungan Data kami, Anda dapat menghubungi kami di www.apple.com/id/privacy/contact.

Informasi yang dikumpulkan oleh Apple akan selalu diperlakukan sesuai dengan Kebijakan Privasi Apple, yang dapat ditemukan di www.apple.com/id/privacy

Tanggal Terbit: 18 Mei 2023