Perlindungan Pribadi Mail & Privasi

Perlindungan Privasi Mail membantu melindungi privasi Anda dengan mencegah pengirim email mempelajari informasi mengenai aktivitas Mail Anda.

Email yang Anda terima dapat menyertakan konten jarak jauh yang memungkinkan pengirim email untuk mengetahui informasi mengenai Anda. Saat Anda membuka email, informasi mengenai aktivitas Mail Anda dapat dikumpulkan oleh pengirim tanpa transparansi dan kemampuan untuk mengontrol informasi apa yang dibagikan. Pengirim email dapat mengetahui kapan dan berapa kali Anda membuka emailnya, apakah Anda meneruskan email, alamat Protokol Internet (IP) Anda, dan data lainnya yang dapat digunakan untuk membuat profil perilaku Anda serta mengetahui lokasi Anda.

Lindungi Aktivitas Mail membantu melindungi privasi Anda dengan mencegah pengirim email, termasuk Apple, mempelajari informasi mengenai aktivitas Mail Anda. Saat Anda menerima email di app Mail atau Mail di iCloud.com, alih-alih hanya mengunduh konten jarak jauh saat Anda membuka email, Lindungi Aktivitas Mail mengunduh konten jarak jauh di latar belakang secara default — terlepas dari apakah Anda berinteraksi dengan email. Apple tidak mempelajari informasi apa pun mengenai konten Mail pihak ketiga.

Selain itu, Lindungi Aktivitas Mail merutekan semua konten jarak jauh yang diunduh oleh Mail melalui dua relai terpisah yang dioperasikan oleh entitas berbeda. Yang pertama mengetahui alamat IP Anda, tapi tidak konten Mail pihak ketiga mana pun yang Anda terima. Yang kedua mengetahui konten Mail jarak jauh yang Anda terima, tapi tidak alamat IP Anda, sebagai gantinya menyediakan identitas umum ke tujuan. Dengan demikian, tidak ada satu entitas pun yang memiliki informasi untuk mengidentifikasi Anda dan konten Mail pihak ketiga yang Anda terima. Pengirim tidak dapat menggunakan alamat IP Anda sebagai pengenal unik untuk menghubungkan aktivitas Anda di situs web atau app untuk membuat profil mengenai Anda.

Anda dapat menonaktifkan Lindungi Aktivitas Mail kapan pun di perangkat iOS atau iPadOS Anda dengan membuka Pengaturan > Mail > Perlindungan Privasi, lalu mengetuk untuk mematikan Lindungi Aktivitas Mail. Di Mac, buka Mail > Preferensi > Privasi, lalu batal pilih Lindungi Aktivitas Mail. Lindungi Aktivitas Mail memiliki pengaturannya sendiri untuk Mail di iCloud.com. Di iCloud.com, buka Pengaturan > Privasi, lalu batal pilih Lindungi Aktivitas Mail.

Jika Anda memilih untuk menonaktifkan Lindungi Aktivitas Mail, fitur Sembunyikan Alamat IP akan masih menyamarkan alamat IP Anda menggunakan rancangan dua relai internet terpisah yang sama. Anda dapat menonaktifkan Sembunyikan Alamat IP kapan pun di perangkat iOS atau iPadOS Anda dengan membuka Pengaturan > Mail > Perlindungan Privasi, lalu mengetuk untuk mematikan Sembunyikan Alamat IP. Di Mac, buka Mail > Preferensi > Privasi, lalu batal pilih Sembunyikan Alamat IP.

Dengan menggunakan fitur ini, Anda menyetujui dan menyepakati transmisi, pengumpulan, pemeliharaan, dan penggunaan informasi ini oleh Apple, anak perusahaan, dan agennya sebagaimana yang dijelaskan di atas.

Informasi yang dikumpulkan oleh Apple akan selalu diperlakukan sesuai dengan Kebijakan Privasi Apple, yang dapat ditemukan di www.apple.com/id/privacy

Tanggal Terbit: 24 Oktober 2023